HOME PEMBANGUNAN KOTA PADANG
- Sabtu, 16 November 2024
Bank Nagari Siap Berkontribusi Dalam Pembiayaan Fly Over Sitinjau Laut
Bank Nagari Siap Berkontribusi dalam Pembiayaan Fly Over Sitinjau Laut
Padang ( Minangsatu ) - Direktur Utama Bank Nagari, Gusti Chandra memastikan kesiapan Bank kebanggan masyarakat Sumatera Barat itu untuk berkontribusi dalam pembiayaan pembangunan jalan Fly Over yang menghubungkan Kota Padang dan Kabupaten Solok.
Dari 2,7 triliun anggaran yang ditetapkan, Bank Nagari atau Bank Pembangunan Daerah (BPD) Sumbar menyanggupi pembiayaan senilai Rp500 miliar.
Gusti Chandra menekankan, bahwa saat ini bank tersebut telah memiliki aset senilai 32 triliun, dan telah berpengalaman dalam pembiayaan proyek-proyek pembangunan bersama sindikasi bank daerah lain serta anggota Himpunan Bank Negara (Himbara).
"Oleh karena itu, kami menyatakan kesiapan untuk dilibatkan dalam pembiayaan proyek Fly Over Sitinjau Lauik," kata Gusti saat mengikuti rapat bersama Plt Gubernur, Audy Joinaldy di Kantor Ditjen Bina Marga Kementerian PUPR, Jumat (15/11).
Menanggapi hal tersebut, Dirjen Bina Marga Kementerian PUPR, Rachman Arief Dienaputra menyatakan apresiasinya atas kesediaan Bank Nagari untuk terlibat dalam proyek pembangunan Fly Over Sitinjau Lauik. Ini mengindikasikan kuatnya keinginan masyarakat Sumbar untuk terlibat dalam upaya-upaya pembangunan nasional.
"Namun yang penting diperhatikan oleh Bank Nagari adalah ketentuan-ketentuan yang berlaku. Selain itu, Bank Nagari harus lebih kompetitif dari bank lainnya, dan Bank Nagari juga harus membangun komunikasi yang lebih intens dengan penyedia jasa," ucap Rachman Arief.
Turut serta dalam rapat tersebut, Dirjen Bina Marga Kementerian PUPR, Rachman Arief Dienaputra; Dirjen Pembiayaan Infrastruktur Kementerian PUPR, Yongki; Dirut Bank Nagari, Gusti Chandra; Pj. Sekretaris Daerah Sumbar, Yozawardi UP; Staf Ahli Gubernur, Maswar Dedi; Kepala Dinas BMCKTR Sumbar, Era Sukma Munaf; Kepala Dinas Perkimtan, Rifda Beti; dan Kepala Biro Administrasi Pimpinan Setdaprov Sumbar, Mursalim.
Editor : melatisan
Tag :#Bank Nagari #Fly Over Sitinjau Laut
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
PERTEMUAN ASBANDA: BANK NAGARI NYATAKAN KESIAPAN MENDANAI PROYEK STRATEGIS FLY OVER SITINJAU LAUIK
-
SUKSESKAN PEMBANGUNAN 3 JUTA RUMAH, PT SEMEN PADANG JALIN KERJA SAMA DENGAN DPD REI SUMBAR
-
PEMPROV SUMBAR KEMBALI LANJUTKAN PEMBANGUNAN JALAN SEGMEN JEMBATAN LOLONG - SIMPANG TRANSITO
-
GUBERNUR MAHYELDI RAIH LENCANA ABDI INOVASI DESA DARI KEMENDES PDTT BERKAT KEGIGIHAN MEMBINA TEKNOLOGI TEPAT GUNA
-
GUBERNUR MAHYELDI SAMBUT BAIK PENGEMBANGAN PABRIK PENGOLAHAN CPO PT PRC DI KOTA PADANG
-
DAMPAK UJARAN KEBENCIAN DI MEDIA SOSIAL DAN SOLUSINYA
-
SARILAMAK, NAGARI ADAT LENGGANG 1000 TALAM
-
SARILAMAK, NAGARI ADAT LENGGANG 1000 TALAM
-
“BINGUNG”
-
NAGARI PASA DAN ICON MASJID RAYA PARIAMAN