- Jumat, 27 Desember 2024
Tak Kunjung Menang Di Kandang, Kabau Sirah Dipecundangi Singo Edan 1-2

Padang (Minangsatu) – Paruh musim BRI Liga 1 2024/2025 benar-benar menjadi musim yang berat bagi Semen Padang FC. Kemenangan perdana yang diimpikan di kandang, justru jadi petaka. Eduardo Almeida tunduk dari tim yang pernah diasuhnya.
Semen Padang FC kalah 1-2 dari Arema Malang di Stadion Haji Agus Salim, Jumat (27/12/2024) sore WIB. Laga penutup tahun 2024 yang buruk bagi skuad Kabau Sirah.
Kemenangan ini membawa Arema naik ke posisi empat klasemen Liga 1 dengan 28 poin. Semen Padang masih berkutat di urutan ke-17 dengan 10 poin.
Jalannya Pertandingan
Semen Padang membuka skor 18 menit pertandingan berjalan. Firman Juliansyah menjebol gawang Arema dari bola tembakan luar kotak penalti. Tim tuan rumah memimpin 1-0.
Arema menyamakan kedudukan pada menit ke-23. Charles Lokolingoy mencetak gol tap-in dari umpan tarik Salim Tuharea.
Video Assistant Referee (VAR) sempat meninjau ulang gol Lokolingoy. VAR memutuskan tak ada pelanggaran yang tejadi dan gol tetap dinyatakan sah. Skor berubah 1-1.
Semen Padang nyaris mencetak gol lima menit berselang. Bola tendangan bebas Ricki Ariansyah membentur mistar gawang.
Arema berbalik unggul di menit ke-33. Salim Tuharea membobol gawang Semen Padang lewat bola tap-in dari umpan tarik Arkhan Fikri. Skor 2-1 untuk Singo Edan.
Peluang kembali didapat Arema pada menit ke-39. Bola tandukan Thales di kotak penalti mengarah ke gawang, tapi bisa ditepis keluar kiper Semen Padang. Skor 2-1 untuk tim tamu jadi hasil akhir babak pertama.
Semen Padang tampil lebih menyerang di selepas turun minum guna mengejar ketertinggalan. Bola tandukan Tin Martic di kotak penalti pada menit ke-87 masih melayang di atas mistar.
Tidak ada gol tambahan tercipta hingga babak kedua berakhir. Laga tuntas untuk kemenangan Arema 2-1 atas Semen Padang.
Susunan Pemain
Semen Padang: Teguh Amiruddin; Alexvan Djin, Kim Mingyu, Tin Martic, Melcior Majefat, Frendi Saputra; Stewart, Ryohei Michibuchi, Ricki Ariansyah, Firman Juliansyah; Kenneth Ngwoke.
Arema FC: Lucas Frigeri; Thales Natanael, Julian Guevara, Alfarizi, Achmad Syarif; Salim Tuharea, Gildson Oliveira, Dendi Santoso, Arkhan Fkri; Dalberto, Charles Lokolingoy
Editor : melatisan
Tag :#Semen Padang FC #Kalah
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
TURNAMEN BADMINTON HUT BANK NAGARI KE-63: AJANG SPORTIVITAS DAN SILATURAHMI PEGAWAI
-
PEMANASAN MENUJU KEJURNAS, SEBANYAK 110 ATLET IKUTI KEJURDA TENIS JUNIOR SEMEN PADANG 2025
-
‘HAROK-HAROK CAMEH’, SEMEN PADANG FC RAIH KEMENANGAN 3-2 DARI PSIS SEMARANG
-
SERATUSAN INSAN TENIS SUMBAR BERSILATURAHMI DI LAPANGAN SEMEN PADANG
-
KETUA ASPROV PSSI SUMBAR APRESIASI KONTRIBUSI H. ARISAL AZIZ UNTUK SEPAKBOLA SUMBAR
-
NGALAU BUNIAN DI LINTAU BUO UTARA: MISTERI GUA YANG MENGUNDANG MITOS,DUNIA GHAIB DAN KEPERCAYAAN TERHADAP MAKHLUK HALUS ATAU ROH
-
BADAI PHK MASSAL DI SRITEX: PENYEBAB, DAMPAK, DAN TANGGAPAN PEMERINTAH
-
SAWAHLUNTO KOTA LAYAK ANAK DAN PENDAPATAN DAERAH
-
MEROSOTNYA KEPERCAYAAN PUBLIK TERHADAP POLRI: ANTARA "KEBAPERAN" DAN REFORMASI YANG DIPERLUKAN
-
TRADISI MAANTA PABUKOAN KE RUMAH MINTUO DI PESISIR SELATAN: WARISAN BUDAYA RAMADAN MINANGKABAU