- Senin, 20 Maret 2023
Satpol PP Kabupaten Agam Amankan Tiga Artis Sawer

Agam (Minangsatu)-Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Agam, mengamankan 3 orang artis sawer ditempat hiburan orgen di Banda Gadang, Kecamatan Tanjung Mutiara, Minggu (19/3/23) dini hari.
Kasi Tribumtranmas Satpol PP Agam, Yul Amar mengatakan, 3 artis sawer tersebut diamankan saat pihaknya melakukan patroli rutin ke sejumlah tempat hiburan, sebagai tindaklanjut atas laporan masyarakat.
"Petugas langsung menindaklanjuti laporan masuk dari masyarakat, bahwasanya akan ada kegiatan orgen tunggal yang akan beroperasi di Banda Gadang. Benar saja, kami dapati artis sawer ini," ungkapnya.
Dijelaskan, ketiga artis sawer sempat berusaha untuk kabur dan bersembunyi dari pengamanan pihaknya. Namun, artis sawer tersebut tidak dapat lepas dari pengejaran Satpol PP.
"Artis orgen sempat berusaha kabur, bersembunyi ke tempat gelap dan semak-semak. Namun petugas sudah siap untuk mengamakan artis sawer yang akan lari," tegasnya.
Saat ini, ketiga artis sawer telah diamankan di Mako Satpol PP guna proses penyidikan lebih lanjut. Pengamanan itu dilakukan sesuai dengan peraturan daerah yang berlaku di Agam.
Dalam hal ini, pihaknya akan melakukan patroli kota secara rutin dan melakukan penertiban baik itu penyakit masyarakat (Pekat), Miras, artis sawer maupun hal yang melanggar Perda lainnya.
"Hal ini bertujuan demi terciptanya ketentraman dan ketertiban umum di tengah-tengah masyarakat sesuai dengan Perda No 1 Tahun 2020 tentang Trantibum dan Perda No 6 tahun 2009 tentang penanggulangan minum keras," ulasnya.
Selain itu, kegiatan dilakukan dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan. Guna mengintensifkan hal itu, maka dilakukan penyisiran ke sejumlah tempat hiburan, Kafe dan penginapan.
Editor : melatisan
Tag :#Artis Sawer #Agam #Minangsatu
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
VIRAL OKNUM GURU SODOMI SANTRI, INI PERNYATAAN RESMI MANAJEMEN PONPES MTI CANDUANG
-
LALUI RJ, KASUS PERUSAKAN MOBIL FAUZI BAHAR BERAKHIR DAMAI
-
DIGREBEK WARGA SAAT KONSUMSI SABU DI TEPI SUNGAI, PEGAWAI SIMPAN PINJAM DI AGAM DIAMANKAN POLISI
-
HINA POLISI DI MEDIA SOSIAL, IBU DAN ANAK DI AGAM DICIDUK
-
DIDUGA ADA PROSTITUSI, PEMKAB AGAM SEGEL TEMPAT HIBURAN KARAOKE DI MONGGONG
-
NGALAU BUNIAN DI LINTAU BUO UTARA: MISTERI GUA YANG MENGUNDANG MITOS,DUNIA GHAIB DAN KEPERCAYAAN TERHADAP MAKHLUK HALUS ATAU ROH
-
BADAI PHK MASSAL DI SRITEX: PENYEBAB, DAMPAK, DAN TANGGAPAN PEMERINTAH
-
SAWAHLUNTO KOTA LAYAK ANAK DAN PENDAPATAN DAERAH
-
MEROSOTNYA KEPERCAYAAN PUBLIK TERHADAP POLRI: ANTARA "KEBAPERAN" DAN REFORMASI YANG DIPERLUKAN
-
TRADISI MAANTA PABUKOAN KE RUMAH MINTUO DI PESISIR SELATAN: WARISAN BUDAYA RAMADAN MINANGKABAU