HOME SOSIAL BUDAYA PROVINSI SUMATERA BARAT

  • Rabu, 23 Agustus 2017

Lepas PURT, Nofi Candra Didapuk Menjadi Wakil Ketua PPUU DPD RI

Pimpinan PPUU DPD
Pimpinan PPUU DPD

PADANG (Minangsatu)—Selepas dipercaya sebagai pimpinan PURT (Panitia Urusan Rumah Tangga) di lembaga DPD-RI, senator RI asal pemilihan Sumatera Barat H. Nofi Candra akhirnya dinobatkan sebagai wakil ketua  Panitia Pembuat Undang-Undang (PPUU). Sedangkan yang dipercaya sebagai ketua alat kelengkapan DPD itu adalah senator dari Provinsi Bali  Gede Pasek Suardika. 

Terhadap kepercayaan itu, Nofi yamg dikenal dengan panggilan khas  NC ini, mengaku bersyukur dan sekaligus merasa tertantang untuk mengakomodir kepentingan daerah Sumatera Barat. " Ini kepercayaan yang membanggakan. Kita bersyukur dan termotivasi untuk lebih fokus memperjuangkan aspirasi daerah," tutur Nofi melalui telepon selulernya, Selasa (22/8).

Dikatakan, dalam pemilihah pimpinan PPUU yang dilakukan oleh 25 orang dari 33 anggota yang mengisi alat kelengkapan DPD-RI, juga mempercayakan jabatan wakil ketua II kepada Abdul Qadir Amir Hartono, senantor dari dapil Jawa Timur. " Kepercayaan ini diperoleh secara aklamasi dari seluruh anggota PPUU yang hadir. Alhamdulillah, selesai menjabat sebagai pimpinan PURT, kita masih dipercaya menjadi wakil ketua PPUU bersama pak Gede Pasek," sebut Nofi.

Anggota Komite II DPD-RI asal Solok itu mengaku dengan menjadi wakil ketua PPUU, akan semakin memukuskan kemauan politiknya untuk memperjuangkan Undang-Undang keistimewaan Sumatera Barat, seperti yang telah dihasilkan DPD-RI tentang UU keistimewaan Jogakarta. "Kita akan fokus memperjuangkan regulasi tentang keistimewaan daerah, tentunya sesuai usulan daerah Sumatera Barat," tegasnya.

[ Verizal Sarosa ]


Wartawan : Verizal Sarosa
Editor :

Tag :#NofiCandra #DPD-RI

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com