HOME SOSIAL BUDAYA KOTA PADANG PANJANG
- Kamis, 17 Agustus 2023
137 WBP Rupajang Padang Panjang Terima Remisi, Lima Orang Langsung Bebas

Pd.Panjang.(Minangsatu).- Sebanyak 137 orang Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Rumah Tahanan (Rutan) Kelas II B Padang Panjang (Rupajang) di peringatan HUT Kemerdekaan RI ke. 78, Kamis (17/8/2023), menerima remisi. Lima orang di antaranya langsung bebas.
Surat remisi diserahkan secara simbolis oleh Wali Kota, Fadly Amran, usai Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia (HUT RI) ke-78, di lapangan Bancalaweh.
"Saya serahkan hari ini surat ini, jangan ulangi lagi dan jangan balik lagi," kata Wako Fadly saat memberikan secara simbolis dua surat remisi pada perwakilan WBP, didampingi Kepala Rupajang, Auliya Zulfahmi., A.Md.IP., M.H.
Zulfahmi menyampaikan, terdapat 137 dari 190 WBP yang menerima remisi pada HUT RI tahun ini. Dari sekian banyak WBP yang kami bina, Alhamdulillah lima orang saat ini langsung bebas dan 137 lainnya mendapatkan remisi umum, katanya.
Tahun ini yang dapat remisi cukup banyak. Lebih dari setengah. Hal ini membuktikan narapidana yang mendapatkan pembinaan sudah cukup banyak yang baik.
" Syarat utama mendapat remisi ada dua. Yaitu syarat administratif dan subtantif. Syarat administratif ada surat keputusan dari pengadilan dan syarat subtantif di antaranya berkelakuan baik selama enam bulan, dan tidak ada pelanggaran, " terangnya.
Editor : melatisan
Tag :#Remisi #warga Binaan #Padang Panjang
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Bergabung ke Komunitas Whatsapp Dunsanak MinangSatu
-
Senen Pagi Kafilah Padang Panjang Akan Dilepas Pj Wako Sonny Di Komplek IC
-
Pj Wako Sonny Dan Forkopimda Bezuk Korban Erupsi Gunung Marapi Di RSUD Padang Panjang
-
Kemenag Alizar Chan: Peresmian Gedung PLHUT Sejalan Peringatan HAB Kemenag
-
Padang Panjang Masih Satu-Satunya Daerah Dengan Angka Kemiskinan Ekstrem 0 Persen
-
Pimpinan Kafilah Padang Panjang Alizar Chan: Semoga Peringkat Lima Besar Tercapai Di MTQ Sumbar.
-
Tiada Lagi Jenderal Doni Monardo Catatan; Ilham Bintang
-
KECERDASAN BUATAN HAMPIR MENGUASAI SENDI-SENDI KEHIDUPAN, BISAKAH ANAK BANGSA BERSAING?
-
REVOLUSI DIGITAL: MENDEKATI PENTINGNYA TEKNOLOGIĀ DI ERA MODERN
-
MARAKNYA KASUS PENIPUAN BERMOTIF FILE PALSU
-
Flashcard Untuk Media Belajar Bahasa Inggris Anak Berkebutuhan Khusus