HOME OLAHRAGA KABUPATEN PADANG PARIAMAN
- Jumat, 28 Februari 2025
Bantai Gumarang FKNB 10-1, Josal FC Mantap Ke Final Liga 4 Asprov Sumbar

Bantai Gumarang FKNB 10-1, Josal FC Mantap Ke Final Liga 4 Asprov Sumbar
Padang Pariaman (Minangsatu) - Liga 4 Asprov PSSI Sumbar 2024/2025 benar-benar menjadi 'panggungnya' Josal FC.
Usai menang besar dari Ricefield Town FC dan Batang Anai FC, giliran Gumarang FKNB yang jadi sasaran amuk 'Laskar Ombak Piaman'. Skor 1-10 menjadi penutup laga sore itu, Kamis (28/02/2025) di Stadion Utama Sumbar Sikabu Kabupaten Padang Pariaman.
Sepuluh gol anak asuh Joni Efendi dihasilkan lewat penalti Teguh Aljanu (13'), gol bunuh diri bek Gumarang Afdal Zikri (14'), Quattrick Miftahul Farid (35', 39', 42', 54'), Brace Putra WD (48', 83'), dan Brace Carel Syadef (58', 76').
Skor besar tersebut melengkapi kesempurnaan jalan Josal FC menuju partai final Liga 4 Asprov PSSI Sumbar 2024/2025. Total 28 poin hasil 9 kemenangan dan 1 seri membuat capaian Agung Wijaksono sulit dikejar tim-tim lain.
![]() |
Hebatnya, barisan depan Josal FC menjadi tim paling subur. 45 gol memasukkan dan hanya 3 gol kemasukkan merupakan statistik yang luar biasa. Dengan kata lain Carel Syadef cs menghasilkan rata-rata 4,5 gol per pertandingan.
Barisan pertahanan yang digalang Bima Prahara dan Amar Prayogi juga tercatat paling kokoh. Hanya 3 gol bersarang di gawang Josal FC dari 10 pertandingan, artinya tim ini mencatatkan 7 kali cleansheet.
![]() |
Partai Final Versus PSPP Padang Panjang
Dengan capaian poin tertinggi kedua di klasemen dan tak mungkin dikejar oleh tim lain, PSPP dipastikan akan menjadi lawan Josal FC di partai final nanti.
Hingga 9 laga, PSPP telah mengantongi 20 poin hasil dari 6 kemenangan dan 2 seri dan hanya 1 kekalahan. Kekalahan satu-satunya diperoleh dari Josal FC yang notabenenya akan kembali menjadi lawan tim asal Kota Serambi Mekah di partai final nanti.
Berdasar info dari pihak penyelenggara Asprov PSSI Sumatera Barat, kemungkinan partai final akan digelar usai Lebaran. Namun, hingga berita ini dirilis, pihak panitia belum mengeluarkan surat keputusan resmi terkait jadwal dan venue pasti partai final Liga 4 Asprov PSSI Sumbar 2024/2025.
Editor : melatisan
Tag :#Josal FC #Final Liga 4 Sumbar
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
BUNGKAM PSPP 3-1 DI LEG 2 FINAL LIGA 4, JOSAL FC JUARA PERDANA LIGA 4 SUMBAR 2024/2025
-
H. ARISAL AZIZ: INSYA ALLAH GOR RAWANG AKAN JADI HOMEBASE JOSAL FC
-
BUPATI PADANG PARIAMAN; JOSAL FC, WOW KEREN!!
-
H. ARISAL AZIZ: INSYA ALLAH JOSAL FC AKAN MENJADI KEBANGGAAN UNTUK NAMA PADANG PARIAMAN DI TINGKAT NASIONAL
-
LEG 1 FINAL LIGA 4 ASPROV SUMBAR DIGELAR, INI PENJELASAN KETUA PANPEL
-
NGALAU BUNIAN DI LINTAU BUO UTARA: MISTERI GUA YANG MENGUNDANG MITOS,DUNIA GHAIB DAN KEPERCAYAAN TERHADAP MAKHLUK HALUS ATAU ROH
-
BADAI PHK MASSAL DI SRITEX: PENYEBAB, DAMPAK, DAN TANGGAPAN PEMERINTAH
-
SAWAHLUNTO KOTA LAYAK ANAK DAN PENDAPATAN DAERAH
-
MEROSOTNYA KEPERCAYAAN PUBLIK TERHADAP POLRI: ANTARA "KEBAPERAN" DAN REFORMASI YANG DIPERLUKAN
-
TRADISI MAANTA PABUKOAN KE RUMAH MINTUO DI PESISIR SELATAN: WARISAN BUDAYA RAMADAN MINANGKABAU