- Jumat, 24 September 2021
Konten Kreator Uda Rio Dukung Semen Padang FC Kembali Ke Liga 1

Padang (Minangsatu) - Baru-baru ini jagad medsos diramaikan dengan kolaborasi konten antara Konten Kreator kenamaan asal Sumatera Barat Uda Rio bersama akun resmi klub Semen Padang. FC.
Dalam konten yang diupload Rabu (22/09/2021) tersebut, Uda Rio berakting sebagai salah seorang pemain Semen Padang FC yang menempati posisi "Gelandang Pengangkut Air".
Dengan ciri khasnya yang menghadirkan "twist" di setiap ending konten, Uda Rio berhasil mengocok perut penonton karena "Gelandang Pengangkut Air" yang dimaksud ternyata adalah petugas kit man klub yang memang bertanggung jawab mengantarkan minuman untuk seluruh pemain SPFC.
Ditemui di sela-sela kesibukannya sebagai konten kreator di Padang, Kamis (23/09/2021), Uda Rio menyebutkan bahwa ide konten bersama SPFC adalah murni karena dirinya adalah fans setia tim berjuluk Kabau Sirah tersebut.
"Saya sedari kecil menggemari sepakbola dan sebagai "Urang awak" tentunya klub Semen Padang adalah kebanggaan kita semua. Saat masih duduk di bangku SMP saya sering berangkat dari Solok ke Padang khusus untuk menonton Semen Padang berlaga di GOR Haji Agus Salim," katanya.
Bagi Uda Rio, SPFC adalah marwah Minangkabau. SPFC adalah alat pemersatu masyarakat Sumatera Barat, tak terkecuali di ranah namun juga di rantau sekalipun.
"Nah, bayangkan kalau SPFC masih berkutat di Liga 2, tentunya kesempatan masyarakat Sumatera Barat untuk melihat tim kebanggaan berlaga menghadapi tim-tim lain dengan sejarah yang kuat di sepakbola nasional akan semakin kecil. Saya yakin masyarakat di rantau pasti sudah "taragak" menyaksikan Tim urang awak berlaga di stadion-stadion utama di Pulau Jawa. Karena boleh dibilang itulah salah satu momen berkumpulnya masyarakat rantau. Walaupun untuk kondisi Pandemi seperti saat ini mendatangkan penonton ke stadion adalah dilarang," bebernya.
Oleh karena itu, Uda Rio mengajak segenap fans setia SPFC serta seluruh masyarakat Sumatera Barat untuk mendukung dan mendo'akan SPFC agar kembali ke Liga 1.
"SPFC itu tempatnya di Liga 1. Ayo kita dukung dan do'akan. Mari kita beri kesempatan kepada tim pelatih dan para pemain untuk memberikan yang terbaik. Semoga niat baik kita ini bisa terwujud di tahun 2022 nanti," harapnya.
Seperti yang sudah diketahui, Uda Rio mulai merintis menjadi Youtuber pada tahun 2016. Pada tahun 2017 Rio sukses menjadi pemenang You Tube Next Up 2017 dengan jumlah subscriber masih di angka 12.000.
Selepas dari You Tube next Up dan seiring konsistennya Rio berkarya di Kanal Garundang, saat ini sebanyak 219.000 subscriber setia menyaksikan uploadan terbaru Garundang setiap minggunya. Lebih kurang 260 video parodi dengan lawakan khas Solok telah dirilis oleh Kanal Garundang hingga September 2021.
Untuk di instagram sendiri di akun @udario.id, jumlah followernya sudah menyentuh angka 60.8 ribu per September 2021. Angka tersebut bisa dibilang fantastis karena diraih hanya kurang dari satu tahun. Salah satu faktor yang mendorong pencapaian tersebut adalah, Uda Rio hadir dengan konten sitkom berciri khas "twist ending" yang menjangkau semua lapisan, mulai dari orang tua, remaja, bahkan anak-anak. Menurut pria kelahiran 25 Februari 1987 tersebut, setiap konten memiliki tanggung jawab moral yang suatu saat harus kita pertanggung jawabkan, baik kepada diri sendiri, orang lain, dan pastinya kepada Allah Subhanahu wata'ala.*
Editor : boing
Tag :#semenpadang#udario #kontenkreator #selebgramsumbar #udariodukungsemenpadang #garundang #semenpadangfc #publicfigure
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
TURNAMEN BADMINTON HUT BANK NAGARI KE-63: AJANG SPORTIVITAS DAN SILATURAHMI PEGAWAI
-
PEMANASAN MENUJU KEJURNAS, SEBANYAK 110 ATLET IKUTI KEJURDA TENIS JUNIOR SEMEN PADANG 2025
-
‘HAROK-HAROK CAMEH’, SEMEN PADANG FC RAIH KEMENANGAN 3-2 DARI PSIS SEMARANG
-
SERATUSAN INSAN TENIS SUMBAR BERSILATURAHMI DI LAPANGAN SEMEN PADANG
-
KETUA ASPROV PSSI SUMBAR APRESIASI KONTRIBUSI H. ARISAL AZIZ UNTUK SEPAKBOLA SUMBAR
-
NGALAU BUNIAN DI LINTAU BUO UTARA: MISTERI GUA YANG MENGUNDANG MITOS,DUNIA GHAIB DAN KEPERCAYAAN TERHADAP MAKHLUK HALUS ATAU ROH
-
BADAI PHK MASSAL DI SRITEX: PENYEBAB, DAMPAK, DAN TANGGAPAN PEMERINTAH
-
SAWAHLUNTO KOTA LAYAK ANAK DAN PENDAPATAN DAERAH
-
MEROSOTNYA KEPERCAYAAN PUBLIK TERHADAP POLRI: ANTARA "KEBAPERAN" DAN REFORMASI YANG DIPERLUKAN
-
TRADISI MAANTA PABUKOAN KE RUMAH MINTUO DI PESISIR SELATAN: WARISAN BUDAYA RAMADAN MINANGKABAU