HOME AGAMA KOTA PADANG

  • Kamis, 22 April 2021

Walikota Padang Kunjungi Masjid Raya Taqrib Padang Selatan

Walikota Padang Hendri Septa mengunjungi Masjid Ray Taqrib, Kelurahan Rawang, Kecamatan Padang Selatan
Walikota Padang Hendri Septa mengunjungi Masjid Ray Taqrib, Kelurahan Rawang, Kecamatan Padang Selatan

Padang (Minangsatu) - Tim Safari Ramadhan Pemerintah Kota Padang yang dipimpin Wali Kota Padang Hendri Septa mengunjungi Masjid Ray Taqrib, Kelurahan Rawang, Kecamatan Padang Selatan di hari kedelapan Ramadhan, Rabu (14/4/2021).

Wako Hendri Septa mengatakan, kedatangan rombongan Tim Safari Ramadhan Kota Padang ini adalah sebagai bentuk jalinan silaturrahim dengan warga Kota Padang di bulan Ramadhan. Selain itu, juga sebagai langkah untuk membangun ukhuwah Islamiyah. 

"Tahun lalu kita tidak melakukan safari Ramadan disebabkan pandemi Covid-19 dan perlu penanganan ekstra, Alhamdulillah tahun ini kita bersyukur sudah bisa melakukan aktivitas keagamaan di Ramadhan kali ini seperti biasanya, dengan tetap menerapkan protokol kesehatan," jelas Wako.

Pada kesempatan itu, Wako kembali mengingatkan jamaah untuk memperhatikan pendidikan agama bagi generasi muda. Sebagaimana firman Allah SWT dalam surat An-Nisa ayat 9. 

"Dan hendaklah takut (kepada Allah) orang-orang yang sekiranya mereka meninggalkan keturunan yang lemah di belakang mereka, yang mereka khawatir terhadap (kesejahteraan)nya. Oleh sebab itu, hendaklah mereka bertakwa kepada Allah, dan hendaklah mereka berbicara dengan tutur kata yang benar," sampainya.

"Ayat ini mengisyaratkan kepada kita, takut dan khawatirlah kita meninggalkan generasi yang lemah sesudah kita. Oleh sebab itu, kepada bapak ibuk semua, mulai dari sekarang tanamkan kepada diri anak bapak ibuk semua untuk rajin belajar agama agar kelak nanti menjadi generasi yang kuat imannya dan berilmu pengetahuan," serunya.

Ditambahkan Wako, bahwa saat ini Pemerintah Kota Padang telah memulai pelaksanaan Pesantren Ramadhan sebagai program penguatan bagi generasi muda. Sebab itu, atas nama Pemko Padang mengharapkan bapak/ibu guru dan orang tua mendukung dilaksanakannya Pesantren Ramadhan 1442 H/2021 M. 

"Banyak tantangan dalam pelaksanaan Pesantren Ramadhan tahun ini, karena masih dalam masa menghadapi pandemi Covid-19. Namun ini merupakan upaya kita mewujudkan generasi muda yang beriman dan kepada Allah SWT," pungkasnya.

Terakhir, orang nomor satu di Kota Padang itu mengimbau agar seluruh warga kota Padang untuk bersatu melawan penyebaran virus Corona. Karena kunci keberhasilan menangani pandemi adalah dengan senantiasa menjalankan protokol kesehatan (prokes). 

“Saya minta agar masyarakat saling mengingatkan untuk disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan. Ini yang harus kita lakukan, menjadi kebiasaan baru,” ucapnya. 

Sebagaimana biasa, di akhir kunjungan diserahkan kepada pengurus masjid hibah senilai Rp15 juta dari Pemko Padang untuk pembangunan masjid. 

Pada kesempatan itu, Wako didampingi Asisten Perekonomian dan Pembangunan Endrizal, Kadishub Dian Fakri, Kabag Kesra Fuji Astomi, Kabag Kerjasama Erwin, Kepala BPBJ Novalino dan Camat Padang Selatan Teddy Antonius.*


Wartawan : Eka Risnayenti / Rls
Editor : Benk123

Tag :#padang, #hendrisepta

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com