HOME SOSIAL BUDAYA KOTA PADANG PANJANG

  • Rabu, 4 Agustus 2021

Wako Fadly Amran Siap Tawarkan Lima Peluang Investasi Di Forum Investor

Walikota Padang Panjang Fadly Amran
Walikota Padang Panjang Fadly Amran

Pd.Panjang (Minangsatu) - Guna meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) sekaligus memacu pertumbuhan ekonomi warga. Wali Kota, Fadly Amran, bakal menawarkan lima peluang investasi terdapat di Kota Padang Panjang pada calon investor. 

Rencananya, tawaran peluang investasi tersebut akan ia sampaikan  pada pertemuan Forum Investor  yang akan digelar Pengurus Wilayah (PW) Jaringan Pengusaha Nasional (Japnas) Sumatera Barat (Sumbar).

Hal tersebut diutarakan Fadly Amran dalam satu pertemuan dengan Ketua PW Japnas Sumbar, H. Gun Sugianto, Selasa kemaren, di ruang kerjanya. Pada kesempatan itu, turut mendampingi anggota PW Japnas dan calon pengurus cabang (PC) Japnas Kota Padang Panjang, Rio Novi Irawan. 

Ditambahkan Fadly, lima peluang investasi akan ia tawarkan di forum tersebut, antara lain pembangunan dan pengelolaan pabrik air minum kemasan, pembangunan dan pengelolaan kawasan Rest Area, pembangunan dan pengelolaan Solar Panel, pembangunan dan pengelolaan PLTA Hidro serta pembangunan dan pengelolaan lampu jalan LED, tutur Fadly Amran seperti dikutip dari Kominfo. 

“Saat ini Pemko Padang Panjang telah membuat/ menyiapkan kajian teknis terhadap kelima potensi investasi tersebut. Saya berharap, semoga peluang investasi ini dapat dimanfaatkan investor dari Sumbar maupun nasional,” tandas Fadly Amran. 

Sementara Gun Sugianto menjelaskan, Forum Investor yang bakal digelar PW Sumbar berencana  mendatangkan Pengurus Pusat Japnas dan PW dari provinsi lainnya di Indonesia. Kita berharap, semoga di monentum nanti ada calon investor yang merasa tertarik untuk menanamkan investasi mereka di Kota Padang Panjang, ucap Gun Sugianto.*


Wartawan : Asril Dt Pangulu Batuah
Editor : Benk123

Tag :#padangpanjang

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com