HOME AGAMA KABUPATEN DHARMASRAYA
- Rabu, 26 Februari 2025
Polres Dharmasraya Dan Polsek Pulau Punjung Gelar Subuh Berjamaah Bersama Masyarakat Sikabau

Polres Dharmasraya dan Polsek Pulau Punjung Gelar Subuh Berjamaah Bersama Masyarakat Sikabau
Dharmasraya (Minangsatu) – Kapolres Dharmasraya diwakili Kabag Ops Kompol Eliswantri, S. H., M. H., dan Kapolsek Pulau Punjung Iptu Azamu Suharil, S. H., gelar subuh berjamaah bersama jamaah Masjid Al-Wasilah, Komplek Perumahan Sikabau Permata Indah, Jorong Tanjung Sililok, Nagari Sikabau, Kecamatan Pulau Punjung, Dharmasraya, Sumatera Barat, Selasa (25/2/25).
Kegiatan keagamaan tersebut juga diikuti oleh anggota Polres dan Polsek, serta tokoh agama, tokoh masyarakat, ninik mamak, dan bundo kandung setempat.
Menurut Kompol Eliswantri, kegiatan tersebut merupakan bagian dari upaya kepolisian untuk menjalin kedekatan dengan masyarakat.
"Kegiatan ini, merupakan tindak lanjut dari kegiatan telah pernah dilakukan sebelum pandemi. Alhamdulillah sekarang bisa kembali dilaksanakan. Sehingga mendapat kesempatan bagi kami untuk mendengarkan langsung aspirasi masyarakat. Sekaligus menyampaikan informasi penting terkait keamanan dan ketertiban," Kata Kompol Eliswantri.
Selain itu, Kapolsek Pulau Punjung Iptu Azamu Suhari, S. H., mengajak masyarakat untuk menjaga keamanan lingkungan. Terutama menjelang bulan Ramadan. Apalagi belakangan ini, maraknya balapan liar. Untuk mengantisipasi keresahan warga, sangat dibutuhkan peran aktif orang tua. Mengawasi langkah anak..
Selain itu, ancaman penipuan online juga semakin marak. Seperti investasi bodong, serta pinjaman online ilegal.
Editor : melatisan
Tag :#Subuh berjamaah #Polres Dharmasraya
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
WABUP DHARMASRAYA LELIARNI LEPAS KEBERANGKATAN 182 JCH KE TANAH SUCI
-
TSR I DIPIMPIN BUPATI DHARMASRAYA KUNJUNGI MASJID NURUL FALLAH JORONG BANAI IX KOTO
-
PEMKAB DHARMASRAYA JEMPUT ASPIRASI KETENGAH MASYARAKAT MELALUI SAFARI RAMADHAN.
-
WABUP LELIARNI KUNJUNGI MASJID AL TAQWA JORONG PIRUKO SELATAN SITIUNG
-
BUPATI DHARMASRAYA ANNISA SUCI RAMADHANI KUNJUNGI MASJID NURUL HAQ MUHAMMADIYAH DALAM RANGKA SAFARI RAMADHAN
-
4 LAGA BERSAMA PATRICK KLUIVERT, INDONESIA MASIH MENCARI JATI DIRI.
-
RAGU
-
EFEK DOMINO PERANG KAMANG DALAM TEROPONG PERLAWANAN MASYARAKAT SUMATERA BARAT MENENTANG KOLONIALISME BELANDA
-
SUMATERA BARAT RAIH PENGHARGAAN DI FESTIVAL HOMESTAY NUSANTARA 2025, GUBERNUR MAHYELDI DIGANJAR IHSA AWARD
-
FARIANDA, PEMIMPIN MUDA PERS SUMUT YANG TEGASKAN ETIKA: CIPTAKAN SUASANA NYAMAN BAGI POLDA SUMUT