HOME SOSIAL BUDAYA KOTA BUKITINGGI
- Jumat, 3 Juni 2022
Peringati Hari Bumi, Pemko Bukittinggi Dan Novotel Bersihkan Sampah Plastik Dalam Kota
Bukittinggi (Minangsatu) - Pemerintah Kota Bukittinggi bekerjasama dengan Hotel Novotel sebagai bagian dari Accord Management, bersihkan sampah plastik dalam kota.
Kegiatan dalam rangka memperingati Hari Bumi tahun 2022 dimulai dari Pelataran Jam Gadang, beberapa hari lalu.
GM Hotel Novotel Bukittinggi, Yon Hendri, menjelaskan, kegiatan peduli lingkungan dalam rangka memperingati hari bumi ini, serentak dilaksanakan oleh seluruh group accord hotel management se dunia, dengan tema "no more single use plastic".
Artinya upaya untuk mencanangkan, tidak ada pemborosan dan penggunaan plastik. Sehingga bumi aman dari sampah yang tidak bisa dihancurkan.
Sementara itu Wali Kota Bukittinggi, melalui Kepala Dinas Lingkungan Hidup Bukittinggi, Aldiasnur, mengapresiasi langkah dan kepedulian novotel terhadap kebersihan kota.
Pemko melalui DLH mengucapkan terima kasih pada accord management yang telah menginisiasi kegiatan yang memang sinergi dengan misi Pemko Bukittinggi, Hebat dalam sektor lingkungan.
“Hari ini dilaksanakan kegiatan peduli lingkungan, mengurangi penggunaan plastik dalam kegiatan sehari hari. Langkah accord management, yang di Bukittinggi ada Novotel yang menjadi bagiannya, memang sangat kita apresiasi. Karena memang seluruh dunia, termasuk Bukittinggi, tengah mengupayakan bagaimana mengurangi sampah plastik ini,” ujar Aldiasnur.
Kadis LH memaparkan, Bukittinggi dalam 8 hari libur lebaran lalu, menghasilkan 1157 ton sampah. Dimana, 48 persennya merupakan sampah plastik.
Dengan kegiatan ini, tentu akan berdampak pada kesadaran masyarakat, untuk memperkecil produksi sampah khususnya sampah plastik di Bukittinggi.
Kegiatan ini merupakan investasi untuk anak cucu kedepan, sehingga tercipta lingkungan yang bersih, generasi yang sehat.*
Editor : Benk123
Tag :#bukittinggi, #novotel
Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News
Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com
-
KANTOR PERTANAHAN KOTA BUKITTINGGI RAIH PENGHARGAAN WILAYAH BEBAS KORUPSI (WBK)
-
AMANKAN ASET DAERAH, PEMKO BUKITTINGGI TERIMA 21 SERTIFIKAT TANAH DARI BPN
-
KANTOR PERTANAHAN KOTA BUKITTINGGI TERIMA KUNJUNGAN STUDI TIRU DARI KANTAH KABUPATEN KEPAHIANG
-
TIM TPN KEMENPAN RB LAKUKAN VERIFIKASI LAPANGAN DI KANTOR PERTANAHAN KOTA BUKITTINGGI UNTUK PENILAIAN ZONA INTEGRITAS
-
MUSEUM RUMAH KELAHIRAN BUNG HATTA PERLU PENATAAN ULANG, DISDIKBUD BUKITTINGGI GELAR FGD
-
BANGUN DUNIA ANAK YANG PENUH WARNA TANPA LAYAR
-
MUSYAWARAH DI KUBONG TIGO BALEH MELAHIRKAN KESEPAKATAN ADAT BAGI ALAM MINANGKABAU
-
PEMECATAN SHIN TAE-YONG, LANGKAH TEPAT ATAU SALAH PILIH?
-
DHARMASRAYA
-
MENGAPA HPN 9 FEBRUARI