HOME KESEHATAN KOTA BUKITINGGI

  • Jumat, 9 April 2021

Menkes RI Budi Gunadi Sadikin Resmikan RSOMH Bukitringgi

Penandatanganan prasasti peresmian RSOMH oleh Menkes Budi Gunadi Sadikin
Penandatanganan prasasti peresmian RSOMH oleh Menkes Budi Gunadi Sadikin

Bukittinggi (Minangsatu) - Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin meresmikan Rumah Sakit Otak Muhammad Hatta (RSOMH) Bukittinggi yang ditandai penandatanganan prasati  bertempat di halaman RSOMH, Jumat (9/04).

Peresmian RSOMH selain dihadiri Menteri Kesehatan juga Gubernur Sumatera Barat, anak Bung Hatta, Walikota Bukittinggi dan Forkopimda Bukittinggi.

Direktur Utama RSOMH Bukittinggi Dr.M.Alsem Ahlan.SpB.KED.MAR 
mengatakan umah sakit ini mempunyai sejarah panjang dalam rangka memberikan pelayanan kesehatan pada masyarakat. Berawal pada tahun 1976 didirikan RS Imanuel oleh Yayasan Baptis dengan 60 tempat tidur yang melayani kebidanan, bedah dan penyakit dalam

Pada tahun 1982 ditetapkan menjadi Rumah Sakit Umum Pusat Bukittinggi sebagai Rumah Sakit Vertikal Tipe C Unit Pelayanan Teknis dengan 4 pelayanan  dasar  

"Melihat banyaknya kasus stroke di Sumatera Barat dan atas perjuangan tokoh masyarakat serta perantau Minang maka pada tahun 2002  Rumah Sakit Umum Pusat Bukittinggi berubah nama menjadi Pusat Pengembangan Penanggulangan Stroke Nasional Bukittinggi," ujar Dirut RSOMH.

Kemudian Tahun 2005 Pusat Pengembangan Penanggulangan Stroke Nasional Bukittinggi berubah nama menjadi Rumah Sakit Stroke Nasional Bukittinggi dengan layanannya adalah  Pelayanan Stroke dan Bedah Syaraf.

Tahun 2019 Rumah Sakit Stroke Nasional Bukittinggi ditetapkan sebagai Rumah Sakit Otak melalui Permenkes Nomor 76 Tahun 2019. Dalam rangka mengenang dan melanjutkan semangat perjuangan Bung Hatta maka ditetapkanlah Rumah Sakit Stroke Nasional Bukittinggi menjadi  RS. Otak DR. Drs. M. Hatta Bukittinggi.

Lebih lanjut dr.Alsem Ahlan mengatakan, RS. Otak DR. Drs. M. Hatta Bukittinggi telah terakreditasi paripurna oleh Komisi Akreditasi Rumah Sakit (KARS) dan telah ditetapkan sebagai unit kerja yang mememuhi persyaratan WBK (Wilayah Bebas dari Korupsi).

"Saat ini RS Otak DR. Drs. M. Hatta Bukittinggi memiliki 142 tempat tidur dengan Sumber Daya manusia yang Profesional dan Kompeten dibidangnya masing-masing dan siap memberikan pelayanan sepenuh hati," kata Alsem.

Layanan unggulan yang dimiliki adalah:
Pelayanan Code Stroke atau penanganan Stroke dengan metode trombolisis di IGD
Pelayanan bedah Syaraf dengan alat-alat yang canggih kamar operasi Neuro intervensi dengan alat Cathlab Biplan untuk neuro intervensi dan kardiointervensi.

Pemeriksaan Stroke Check Up dan Medical Check Up untuk mendeteksi penyebab dan resiko penyakit stroke dan neurovaskuler lainnya.

Neuro restorasi / Neuro rehabilitasi dan Health tourism.   

Neuro restorasi / Neuro rehabilitasi merupakan pelayanan rehabilitasi untuk pasien-pasien paska stroke yang mengalami gejala sisa.

Sementara itu Menteri Kesehatan RI Budi Gunandi Sadikin mengatakan,dengan mulai beroperai RSOMH ini tentu tudak saja melayani Pasien dari Sumbar  tetapi juga pasien dari Luar Sumba karena fasilitas sudah  lemgkap.

"Saya terharu dengan perkembangan RSOMH ini dan tentu lebih meningkatkan pelayanan lagi,apalagi RSOMH ini berada di kota yang sejuk dan pamandanagan yang Indah" ujar Menteri Kesehatan.

Lebih lanjut Rudi Gunadi Sadikin  menjelaskan karena RSOMH ini mebawa nama terkenal di dunia tentu RS ini akan lebih terkenal dimasa datang di Indonesia.

Menyingung vaksinasi covid 19, Menkes Budi Gunadi Sadikin menjelaskan sampai saat ini masyarkat yang telah divaksinasi 9 juta lebih sedangkan suntikannya sendiri sudah 13 juta orang merupakan  nomor 4 di Dunia luar dari Negara yang memproduksi vaksin.

"Lansia agar segera di vaksin karean rentan terkena  covid 19 sehingga tidak bisa menular," harap Menkes RI.*


Wartawan : Anasrul
Editor : Benk123

Tag :#bukittinggi

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com