HOME PERISTIWA KABUPATEN AGAM

  • Minggu, 1 Maret 2020

Berniat Perbaiki Karamba Jaring Apung, Seorang Remaja Tewas Tenggelam Di Danau Maninjau

Korban tewas karena tenggelam di Danau Maninjau
Korban tewas karena tenggelam di Danau Maninjau

Tanjung Mutiara (Minangsatu) - Seorang remaja remaja laki-laki bernama Dalfin (17), warga Jorong Rambai, Nagari Koto Malintang, Kecamatan Tanjung Mutiara, Kabupaten Agam, Sumatera Barat, tewas tenggelam di Danau Maninjau, Minggu (1/3).

BPBD Agam melalui Pusdal Ops. Lukman Syaputra mengatakan, menurut laporan, insiden tersebut berawal saat korban hendak memperbaiki karamba jaring apung (KJA) miliknya di Tapian Talao Nagari setempat dengan menggunakan sampan. Kemudian, sampan yang digunakan korban terlepas dari ikatan dan dibawa arus sekitar pukul 14.45 WIB. 

"Lalu korban berusaha berenang mencapai perahu. Namun korban kehabisan tenaga dan tenggelam ke dasar danau," ujarnya. 

Setelah dilakukan pencarian, selang beberapa jam pihaknya yang dibantu Satpol PP dan Damkar, Polri, TNI, Pemerintah Kecamatan, Nagari dan masyarakat setempat, menemukan korban dalam keadaan tidak bernyawa sekitar pukul 17.45 WIB.

"Korban merupakan seorang siswa dari SMPN 2 Raba'a itu, ditemukan di dasar danau dengan kedalaman 12 dari permukaan yang berjarak sekitar 100 meter dari tepian. Saat ini, jasad korban telah dibawa ke rumah duka untuk disemayamkan," ulasnya.


Wartawan : Muhammad Fadhillah
Editor : sc.astra

Tag :#korbantenggelam #danaumaninjau

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com