HOME SOSIAL BUDAYA KABUPATEN SIJUNJUNG

  • Kamis, 8 Juli 2021

Baznas Sajunjung Telah Salurkan Rp755 Juta Dana Tahap I

Bupati Sijunjung, serahkan secara simbolis bantuan untuk mustahiq
Bupati Sijunjung, serahkan secara simbolis bantuan untuk mustahiq

Sijunjung (Minangsatu) - Baznas Sijunjung telah menyalurkan dana tahap I, 2021, Rp755.200.000. 

Dana yang terdiri dari dana Sijunjung peduli Rp203.700.000, dan dana Sijunjung Cerdas Rp551.500.000, itu diserahkan secara simbolis oleh Bupati Sijunjung, Benny Dwifa Yuswir, kepada mustahiq diwakili beberapa orang Wali Nagari di Gedung Pancasila, Muaro, Kamis lalu.

Saat penyerahan juga hadir Wakil Bupati H.Iradatillah, Forkopimda, OPD, Staf ahli dan Kabag Kesra Kantor Bupati Sijunjung,  Pimpinan dan staf Baznas Sijunjung serta Wali Nagari se Kabupaten Sijunjung.

Ketua Baznas Sijunjung H.Hidayatullah, Lc.MA dalam laporannya mengatakan akhir semester akan membagikan 5 program, masing masing Baznas Sijunjung Peduli, Cerdas, Makmur, Taqwa dan Sehat. 

Disebutkan juga dari  8 Korwil Pendidikan Kecamatan di Kabupaten Sijunjung, tujuh kecamatan, masing masing, Kecamatan Sumpur Kudus, Koto VII, Kupitan, IV Nagari, Sijunjung, Tanjung Gadang dan Kamang Baru telah menyalurkan zakat ke Baznas Sijunjung. Kecamatan Sumpur Kudus, Koto VII, Kupitan, IV Nagari, Sijunjung, Tanjung Gadang dan Kamang Baru.  

Disebutkan, sesuai peraturan Baznas Pusat, zakat disalurkan dari daerah mana zakat itu dikumpulkan, begitupun masyarakat nagari yang akan menikmati bantuan Baznas ini adalah lembaga, kantor dan nagari yang telah berkontribusi atau menyalurkan zakatnya ke Baznas Sijunjung.

Secara rinci Buya yang didampingi Wakil Ketua II Syahril Syahda, S.H., menambahkan  Program Sijunjung Cerdas tahap pertama priode Januari- Juni  2021 untuk jenjang SD disalurkan kepada 1.178 siswa masing masing Rp250.000,-untuk jenjang SMP disalurkan untuk 768 siswa masing masingnya Rp300.000,- dan  tingkat SMA untuk 76 siswa masing-masing Rp350.000,-

Sementara untuk program Sijunjung Peduli bagi mustahiq fakir, miskin yang diusulkan 33 UPZ Nagari sebanyak 498 orang  masing masing bantuannya Rp300.000,-. Peduli Sijunjung yang diusulkan 7 Koordinator Wilayah Pendidikan Kecamatan sebanyak 181 mustahiq masing masingnya Rp300.000,-.

Bupati Sijunjung Benny Dwifa Yuswir, dalam sambutannya menyampaikan, ia bersama Wakil Bupati selalu hadir lebih awal dalam  berbagai kegiatan. Hal itu bertujuan dalam rangka upaya meningkatkan disiplin disemua lini. 

Terkait dengan program Baznas, Benny mengatakan semakin banyak dana terkumpul oleh Baznas, semakin banyak dan besar juga bantuan untuk mustahiq yang bisa diberikan. 

"Kami menghimbau semua Wali Nagari, lembaga dan perusahaan yang ada di daerah ini bergabung dalam membesarkan penerimaan Baznas Sijunjung ini," harap Benny Dwifa Yuswir.*


Wartawan : Saiful Husen
Editor : Benk123

Tag :#sijunjung, #baznas

Baca Juga Informasi Terbaru MinangSatu di Google News

Ingin Mendapatkan Update Berita Terkini, Ayu Bergabung di Channel Minangsatu.com